Cara mengatasi pesan "Oops! Google Chrome could not find..." pada Google Chrome - Ini ternyata bukan permasalahan yang sederhana, cara yang saya tuliskan ini adalah salah satu cara yang berhasil mengatasi pesan tersebut. Namun, masih banyak pengguna Google Chrome diluar sana yang sepertinya memiliki masalah sama tapi cara ini tidak berhasil untuk mereka –mungkin pesan ini tidak hanya keluar pada satu permasalahan melainkan banyak kemungkinan permasalahan—sehingga saya sendiri tidak yakin cara ini adalah yang paling ampuh, tapi apa salahnya mencoba kan? hehe.. lagipula cara ini sangat mudah, siapa tahu cara ini berhasil untuk anda. Langsung saja kita menuju ke cara mengatasinya, yaitu dengan mengganti DNS. Yak, mengganti DNS, menurut banyak penuturan permasalahan bukan semata-mata terletak pada Google Chrome melainkan juga pada DNS server anda. Jadi cobalah ubah DNS anda ke Google DNS Server, dan lihat apakah cara ini berhasil untuk anda. Untuk yang belum tahu cara mengganti DNS, ikuti step berikut :
2. Klik Network and Internet, lalu Network and Sharing Center, dan klik Change adapter settings.
3. Pilih koneksi yang akan di konfigurasi DNSnya, contoh:
- Untuk mengubah setting Ethernet connection—jika anda terhubung dengan LAN atau USB Tathering, klik kanan Local Area Connection, dan klik Properties.
- Untuk mengubah setting wireless connection—jika anda terhubung dengan WiFi, klik kanan Wireless Network Connection, dan klik Properties.
Jika anda dimintai administrator password atau konfirmasi, isikan password anda atau konfirmasi.
4. Pilih Networking tab. Dibawah tulisan This connection uses the following items, Pilih Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4) atau Internet Protocol Version 6 (TCP/IPv6)—tergantung anda menggunakan yang mana, biasanya yang paling umum adalah TCP/IPv4. Lalu klik Properties.
5. Klik Advanced dan pilih DNS tab. Jika ada alamat IP DNS server disana, catat dan simpan itu untuk referensi kedepannya, lalu hapus alamat tersebut dan klik Ok.
6. Pilih Use the following DNS server addresses. Jika ada IP addresses di Preferred DNS server atau Alternate DNS server, catat dan simpan itu untuk referensi kedepannya.
7. Ganti alamat tersebut dengan IP addresses dari Google DNS servers:
- Untuk IPv4: 8.8.8.8 and/or 8.8.4.4.
- Untuk IPv6: 2001:4860:4860::8888 and/or 2001:4860:4860::8844
Pilih salah satu saja tergantung versi Internet protokol mana yang anda gunakan.
8. Klik OK.
9. Restart koneksi yang anda pilih di step 3
10. Selesai.
NB : Cara diatas adalah untuk Windows 7.
Lalu setelah melakukan langkah diatas, cobalah untuk membersihkan cache dan cookies. Restart Google Chrome, Lihat apakah cara diatas berhasil untuk anda. Punya saya sih berhasil.
Yep, itulah sedikit tips tentang Cara mengatasi pesan "Oops! Google Chrome could not find..." pada Google Chrome semoga bermanfaat untuk anda, Terimakasih.
0 Response to "Cara mengatasi pesan "Oops! Google Chrome could not find..." pada Google Chrome"
Posting Komentar