Sedang untuk siaran tv digital gratis yang menggunakan parabola kita harus membeli perangkat parabola digital + receiver-nya sendiri, contohnya merk seperti Venus. Dengan parabola jenis ini kita tak lagi direpotkan oleh iuran bulanan.
Siaran tv digital yang dipancarkan lewat kabel (cable TV) sistem penyiarannya dinamakan DVB-C (Digital Video Broadcasting-Cable). Siaran tv digital yang dipancarkan lewat satelit dinamakan DVB-S (Digital Video Broadcasting-Sattelite). Sedang siaran tv digital lewat darat (tanpa parabola) dinamakan DVB-T (Digital Video Broadcasting-Terrestrial), untuk Indonesia menggunakan standar DVB-T generasi ke-dua (DVB-T2).
Yang dimaksud siaran tv digital lewat darat, stasiun tv-nya memancarkan sinyal tv digital lewat pemancar atau relay pemancar, diterima antena uhf/vhf dan nikmati. Dan yang pasti, GRATIS !! Lebih murah tanpa harus beli parabola untuk mendapatkan sinyal tv yang bagus. Jadi kondisinya sama seperti nonton tv zaman dulu, beli tv + antena uhf/vhf, bahkan antena dalam rumah (indoor), selesai !! Inilah yang saya maksud pada tulisan sebelumya, Siaran TV Digital.
Ada dua syarat untuk mendapatkan sinyal tv digital lewat darat ini (DVB-T2),
1. Pesawat TV nya harus bisa menerima sinyal tv digital DVB-T2.
Karena sinyal tv digital di Indonesia dipancarkan dengan format DVB-T2 maka pesawat tv-nya pun harus memiliki Tuner DVB-T2. Jadi sebelum anda membeli pesawat tv digital pastikan ada Tuner DVB-T2-nya. Kalau tidak ada coba cari jenis atau merk lain, daripada nyesel dikemudian hari. Cari info selengkap-lengkapnya yang ada tuner DVB-T2 (bukan DVB-T).
LED TV with DVB-T2 Tuner Integrated (source: philips.co.uk) |
Berikut screenshot yang saya dapatkan dari situs salah satu Produsen Led TV Indonesia bagian Layanan FAQ:
Bila terlanjur memiliki pesawat tv digital DVB-T, untuk mendapatkan sinyal tv digital solusinya tetap harus membutuhkan perangkat penerima digital DVB-T2 (Set Top Box DVB-T2) layaknya TV analog.
2. Gunakan Set Top Box DVB-T2.
Jika ingin tetap menggunakan pesawat tv analog atau terlanjur punya tv digital yang menggunakan tuner DVB-T, untuk mendapatkan sinyal tv digital dengan antena uhf/vhf, gunakan perangkat penerima digital, Set Top Box yang DVB-T2.
Set To Box DVB-T2 (source: ebay.com) |
................................................................................................................................................................................
Artikel terkait:
- Siaran TV Digital
- Resolusi TV Digital
- Daftar TV LED yang menggunakan Tuner DVB-T2
- Antena TV Digital
- Bikin sendiri antena TV Digital
- Apa itru Smart TV?
- Cara koneksi Smart TV ke jaringan internet
- Jenis-jenis TV 3D
- Apa itu kabel HDMI
- Jenis-jenis konektor HDMI
- Cara koneksi laptop ke TV Digital via kabel HDMI
- Koneksi dan cara kerja DLNA
- Jenis home theater dan bagian-bagiannya
- Apa maksud 5.1 - 6.1 - 7.1 pada home theater dan format surround sound
- Cara setup home theater
- Arti kode pada bagian ekor pesawat terbang sipil
- TV digital yang menggunakan DVB-T2 (update - 2015)
...........................................................................................................................................................................
Artikel terkait:
- Siaran TV Digital
- Resolusi TV Digital
- Daftar TV LED yang menggunakan Tuner DVB-T2
- Antena TV Digital
- Bikin sendiri antena TV Digital
- Apa itru Smart TV?
- Cara koneksi Smart TV ke jaringan internet
- Jenis-jenis TV 3D
- Apa itu kabel HDMI
- Jenis-jenis konektor HDMI
- Cara koneksi laptop ke TV Digital via kabel HDMI
- Koneksi dan cara kerja DLNA
- Jenis home theater dan bagian-bagiannya
- Apa maksud 5.1 - 6.1 - 7.1 pada home theater dan format surround sound
- Cara setup home theater
- Arti kode pada bagian ekor pesawat terbang sipil
- TV digital yang menggunakan DVB-T2 (update - 2015)
...........................................................................................................................................................................
0 Response to "Cara Mendapatkan Siaran TV Digital Terrestrial DVB-T2"
Posting Komentar